Bupati Agam Lantik 46 BAMUS Nagari di Ranah Maninjau

Bupati Agam Lantik 46 BAMUS Nagari di Ranah Maninjau - Senin, 31/12/2013 bertempat di Aula SMK Tanjung Raya, sebanyak 46 orang anggota BAMUS Nagari se-Kecamatan Tanjung Raya dilantik Bupati Agam Indra Catri. ke 46 Bamus ini merupakan anggota Bamus dari 6 Nagari yang ada yaitu Nagari Koto Malintang, Nagari Koto Kaciak, Nagari Koto Gadang Anam Koto, Nagari Paninjauan dan Nagari Duo Koto masing-masing sebanyak 7 anggota Bamus pernagari serta Nagari Tanjung Sani sebanyak 11 Anggota Bamus.

http://ranah-maninjau.blogspot.com/2013/12/bupati-agam-lantik-46-bamus-nagari-di.html
Kedatangan Bupati Agam yang disambut dengan Kesenian TradisionalTambua dan juga Silek Galombang, lengkap dengan siriah dalam carano ini, juga dihadiri beberapa Kepala SKPD, Camat Tanjung Raya beserta unsur Muspika, Wali Nagari Salingka Danau dan para pemuka masyarakat lainnya. 46 Anggota Bamus ini nantinya akan bertugas di Nagari masing-masing dengan masa jabatan selama 6 tahun untuk periode 2013-2019.

Dalam sambutannya Bupati Agam Indra Catri sangat berharap agar Bamus yang baru dilantik ini dapat berfungsi sebagaimana mestinya, mengatur kembali tatanan kehidupan bermasyarakat dan bernagari. 

"Bamus sebagai sebuah lembaga Nagari harus bisa membuat peraturan seperti yang telah digariskan oleh pendahulu kita serta bisa menjadi motor untuk kembali membangkitkan marwah masyarakat salingka Maninjau, yang sudah terkenal secara Nasional bahkan internasional " 

Pada kesempatan ini, Bupati Agam juga membagikan beberapa bibit tanaman, seperti cabe, Alpukat, Mangga dan Cengkeh. "Maninjau dulu kaya dengan tanaman dan buah, dan sekarang saya berharap hal itu bisa kembali digalakkan." Ujar Bupati Agam ini.

"Nan di halaman untuk dimakan
Nan di Parak untuak ka Pakan"

"Begitulah Motto orang Maninjau dahulu nya" Tambah nya menutup sambutan.

Fhoto Lainnya Silahkan Lihat Pelantikan BAMUS Se-Tanjung Raya.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Berita dengan judul Bupati Agam Lantik 46 BAMUS Nagari di Ranah Maninjau. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://ranah-maninjau.blogspot.com/2013/12/bupati-agam-lantik-46-bamus-nagari-di.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - 30 Desember 2013

Belum ada komentar untuk "Bupati Agam Lantik 46 BAMUS Nagari di Ranah Maninjau"

Posting Komentar

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda, Terima Kasih...